Desa Wargaluyu

Kec. Arjasari
Kab. Bandung - Jawa Barat

Info
Selamat Datang Di Sistem Informasi Desa Wargaluyu Kecamatan Arjasari | Pelayanan Kantor Desa Hari Senin s.d Jum'at Pukul 08.00 s.d 15.30 WIB | Datang Ke Kantor Desa Wargaluyu Kecamatan Arjasari, Pastikan Nomor Induk Kependudukan (NIK) anda terdaftar di SID.

Artikel

Permendes 8 Tahun 2022 Tentang Prioritas Dana Desa Tahun 2023

admin

06 November 2022

356 Kali dibuka

Tersedia file lampiran Selengkapnya, berikut kami bagikan salinan Permendes Nomor 8 Tahun 2022 Tentang Prioritas Dana Desa Tahun 2023

Download

Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi telah menyampaikan prioritas penggunaan Dana Desa Tahun 2023, yang diatur dalam Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2022 Tentang Prioritas Dana Desa Tahun 2023.

Latar Belakang

Selama tahun 2020 sampai tahun 2022, prioritas penggunaan Dana Desa difokuskan dalam rangka menanggulangi wabah Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) yang berdampak kepada berbagai sendi kehidupan masyarakat baik aspek sosial, ekonomi, kesejahteraan masyarakat maupun budaya.

Penggunaan Dana Desa tahun 2023 lebih difokuskan untuk pemulihan ekonomi, peningkatan sumber daya manusia dan percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem dengan tetap memperhatikan permasalahan yang masih mengemuka seperti penanganan stunting, pelaksanaan padat karya tunai Desa, pengembangan ekonomi Desa serta, penanganan bencana alam dan nonalam yang sesuai kewenangan Desa.

Tujuan

Memberikan arah Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2023 untuk pemulihan ekonomi nasional, program prioritas nasional, dan mitigasi dan penanganan bencana alam dan nonalam untuk mendukung pencapaian SDGs Desa.

Prinsip

Prinsip penetapan prioritas penggunaan Dana Desa tahun 2023 didasarkan pada :

  1. Kemanusiaan, adalah pengutamaan hak dasar, harkat dan martabat manusia;
  2. Keadilan, adalah pengutamaan pemenuhan hak dan kepentingan seluruh warga Desa tanpa membeda-bedakan;
  3. Kebhinekaan, adalah pengakuan dan penghormatan terhadap keanekaragaman budaya dan kearifan lokal sebagai pembentuk kesalehan sosial berdasarkan nilai-nilai kemanusiaan universal;
  4. Keseimbangan, alam adalah pengutamaan perawatan bumi yang lestari untuk keberlanjutan kehidupan manusia;
  5. Kebijakan strategis nasional, berbasis kewenangan Desa sebagaimana tertuang dalam Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2023 dengan tetap memperhatikan kewenangan Desa; dan
  6. Sesuai dengan kondisi obyektif Desa, adalah suatu keadaan yang sebenarnya berdasarkan data dan informasi faktual, tanpa dipengaruhi pendapat atau pandangan pribadi dan terlepas dari persepsi emosi, atau imajinasi.

    Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2023

    Prioritas Penggunaan Dana Desa tahun 2023 diarahkan untuk percepatan pencapaian tujuan SDGs Desa meliputi:

    1) Pemulihan ekonomi nasional sesuai kewenangan Desa:

    1. pendirian, pengembangan, dan peningkatan kapasitas pengelolaan BUM Desa/ BUM Desa Bersama; 
    2. pengembangan usaha ekonomi produktif yang diutamakan dikelola oleh BUM Desa/BUM Desa Bersama; dan
    3. pengembangan Desa wisata.

      2) Program prioritas nasional sesuai kewenangan Desa:

      1. perbaikan dan konsolidasi data SDGs Desa dan pendataan 
        perkembangan desa melalui IDM;
      2. ketahanan pangan nabati dan hewani;
      3. pencegahan dan penurunan stunting;
      4. peningkatan kualitas sumber daya manusia warga desa;
      5. peningkatan keterlibatan masyarakat secara menyeluruh dalam 
        pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa;
      6. perluasan akses layanan kesehatan;
      7. dana operasional pemerintah Desa (maksimal 3%);
      8. penanggulangan kemiskinan terutama kemiskinan ekstrem; dan
      9. BLT DD untuk mendukung penghapusan kemiskinan ekstrem.

        3)  Mitigasi dan penanganan bencana alam dan nonalam sesuai kewenangan Desa

        Pelaksanaan kegiatan dilakukan melalui swakelola dan diutamakan menggunakan pola Padat Karya Tunai Desa, dengan upah pekerja minimal 50% dari dana kegiatan. Kegiatan pengembangan kapasitas masyarakat dilakukan melalui swakelola oleh oleh Pemerintah Desa atau kerja sama antar desa yang dilaksanakan oleh BKAD.

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

CAPTCHA Image

Komentar Facebook

Aparatur Desa

Kepala Desa

SULAEMAN

Sekretaris Desa

AYI SUHENDAR

KEPALA URUSAN PERENCANAAN

DEDEN PRIATNA

KEPALA URUSAN UMUM DAN TATA USAHA

WAHYUDIN

KEPALA SEKSI PEMERINTAHAN

CECEP RAHMAT HIDAYAT

KEPALA SEKSI PELAYANAN

LUKMAN USMANI

KEPALA DUSUN SATU

SYARIF

KEPALA DUSUN DUA

ENTIS ASARI

KEPALA DUSUN TIGA

DADANG SULAEMAN

KEPALA DUSUN EMPAT

KAWA SETIAWAN

STAFF UMUM

ASEP CAHYA KARTIWA

STAFF KEUANGAN

WAWAN TARYANA

STAFF PELAYANAN

ARYANTO

KEPALA URUSAN KEUANGAN

IRWAN SETIAWAN

KEPALA SEKSI KESEJAHTERAAN

ZAM ZAM FITRAH S.Sos

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Wargaluyu

Kecamatan Arjasari, Kabupaten Bandung, Jawa Barat

Peta Desa

RealCount Pilpres 2024 KPU

Media Sosial

Statistik Pengunjung

Hari ini:22
Kemarin:207
Total:257.620
Sistem Operasi:Unknown Platform
IP Address:3.138.138.144
Browser:Mozilla 5.0

Transparansi Anggaran

APBDes 2023 Pelaksanaan

Pendapatan

AnggaranRealisasi
Rp 2.516.453.100,00Rp 2.516.453.100,00

Belanja

AnggaranRealisasi
Rp 2.516.453.100,00Rp 2.516.453.100,00

APBDes 2023 Pendapatan

Lain-lain Pendapatan Asli Desa

AnggaranRealisasi
Rp 7.000.000,00Rp 7.000.000,00

Dana Desa

AnggaranRealisasi
Rp 1.028.509.000,00Rp 1.028.509.000,00

Bagi Hasil Pajak Dan Retribusi

AnggaranRealisasi
Rp 288.544.500,00Rp 288.544.500,00

Alokasi Dana Desa

AnggaranRealisasi
Rp 967.399.600,00Rp 967.399.600,00

Bantuan Keuangan Provinsi

AnggaranRealisasi
Rp 130.000.000,00Rp 130.000.000,00

Bantuan Keuangan Kabupaten/kota

AnggaranRealisasi
Rp 95.000.000,00Rp 95.000.000,00

APBDes 2023 Pembelanjaan

Bidang Penyelenggaran Pemerintahan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 1.051.855.770,00Rp 1.051.855.770,00

Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 885.975.680,00Rp 885.975.680,00

Bidang Pembinaan Kemasyarakatan

AnggaranRealisasi
Rp 203.943.600,00Rp 203.943.600,00

Bidang Pemberdayaan Masyarakat

AnggaranRealisasi
Rp 245.878.050,00Rp 245.878.050,00

Bidang Penanggulangan Bencana, Darurat Dan Mendesak Desa

AnggaranRealisasi
Rp 128.800.000,00Rp 128.800.000,00

Lokasi Kantor Desa

Latitude:-7.034432142033943
Longitude:107.61676490306856

Desa Wargaluyu, Kecamatan Arjasari, Kabupaten Bandung - Jawa Barat

Buka Peta

Wilayah Desa